Pentingnya Traffic SEO dan Sumber-Sumbernya

Mengingat bahwa peningkatan baik volume maupun kualitas traffic sebuah website yang dioptimasi adalah tujuan dari SEO, maka keduanya jelas memiliki hubungan yang erat. Berikut ini adalah beberapa informasi penting mengenai traffic SEO yang perlu diketahui untuk mendapatkan pemahaman umum yang lebih mendalam. Selamat membaca!

Sumber Traffic SEO

1. Direct traffic.

Ini adalah kunjungan yang dilakukan oleh mereka yang memang langsung mengetikkan alamat sebuah website. Misalnya, Anda sudah sering mengakses Facebook sehingga Anda pun terbiasa langsung memasukkan alamat websitenya.

2. Referral traffic (rujukan).

Traffic yang satu ini menunjukkan kunjungan yang terjadi karena mengklik tautan di website lain. Misalnya, ketika Anda membuka website A, ada timeline berita dari website B di sebelah kanannya dengan judul menarik sehingga Anda mengklik tautan tersebut. Artinya, website B mendapatkan referral traffic dari website A.

3. Media sosial.

Secara khusus, Google Analytics pun mendeteksi adanya referral traffic yang berasal dari berbagai situs media sosial seperti Twitter, Facebook, dan Google+, dan mengklasifikasikannya sebagai traffic yang berasal dari media sosial.

4. Search traffic.

Sementara itu, traffic SEO yang satu ini adalah traffic yang berasal dari hasil pencarian di mesin pencari seperti Google, Bing, atau Yahoo! Terdapat 2 jenis search traffic, yaitu organic search yang asalnya dari pencarian yang tak berbayar, dan paid search yang asalnya dari program iklan PPC (pay per click), seperti Google Adwords.

5. Sumber lainnya.

Selain sumber-sumber di atas, traffic pun dapat dihasilkan dari sumber-sumber lainnya. Misalnya display, seperti banner yang dipasang di website lain. Email yang berasal dari aktivitas marketing seperti newsletter pun merupakan sumber traffic website.

Tentang Organic Search Traffic dan SEO

Pada dasarnya, strategi pemasaran digital mengincar traffic yang datang dari organic search karena traffic pencarian tersebut dapat dihasilkan tanpa berbayar. Inilah jenis traffic SEO yang dicari agar sebuah website yang dioptimasi dapat digunakan dengan lebih nyaman dan ditemukan dengan mudah oleh para pengguna internet.

Kualitas Traffic Organik

Alasan mengapa traffic SEO yang satu inilah yang dibutuhkan oleh para praktisi di bidang ini adalah karena kualitasnya. Karena traffic ini datang langsung dari mesin pencari, maka traffic ini pun dipandang lebih berkualitas. Hal ini dikarenakan traffic masuk tersebut terjadi karena pengguna internet yang memasukkan kata kunci tertentu di mesin pencari memang membutuhkan informasi yang tersedia pada website yang diakses. Dengan demikian, pengguna tersebut akan benar-benar mengakses isi website dan konten yang ada, sehingga ia pun menghabiskan waktu lebih panjang untuk membuka website tersebut. Dan hal tersebut pun berarti tidak ada peningkatan Bounce Rate website yang dikunjungi itu.

Cara Mengetahui Sumber Traffic Sebuah Website

Untuk mengetahui traffic sebuah website, Anda dapat menggunakan berbagai tools untuk Digital Analytics. Berikut ini adalah beberapa tools yang umum digunakan.

Google Analytics.

Tools ini merupakan standar industri untuk fungsi digital analytics. Anda hanya perlu mendaftarkan website Anda, kemudian pasang kode di halaman website Anda yang punya fungsi seperti sebuah tracker alias pelacak yang akan melacak jumlah traffic SEO.

Histats.

Tools ini juga punya fungsi serupa dengan Google Analytics. Anda pun dapat mendeteksi jumlah traffic dengan memasang kode tracking pada website yang sudah Anda daftarkan di sini.

SimilarWeb.

Untuk tools yang satu ini, Anda dapat memanfaatkannya untuk memantau traffic yang didapatkan oleh website kompetitor. 

0 komentar:

Posting Komentar