Apa Itu Backlink untuk SEO? Temukan Pengertian dan Manfaatnya di Sini!

zksnew.blogspot.com - Bagi Anda yang masih pemula di dalam dunia SEO, pentingnya backlink barangkai merupakan sebuah hal yang sering dipertanyakan. Nah, bagi Anda yang ingin memahami lebih jauh soal backlink untuk SEO, silahkan simak ulasannya di bawah ini. Selamat membaca!

Definisi Backlink

Apa itu backlink? Istilah ini merujuk pada sebuah link atau tautan yang ditanamkan pada berbagai website untuk mengarah pada website lain yang tengah di-SEO-kan atau dioptimasi. Dengan demikian, backlink untuk SEO sangat penting bagi website yang sedang dioptimasi karena mampu membantu meningkatkan peringkat website tersebut pada halaman hasil pencarian search engine. Selain itu, backlink pun dapat meningkatkan popularitas sebuah website dan menaikkan pagerank pula.


Pada dasarnya, terdapat 2 jenis backlink untuk SEO, yaitu one way backlink dan reciprocal backlink. Penjelasan untuk masing-masing jenis backlink tersebut adalah sebagai berikut.

One Way Backlink

One way backlink atau backlink satu arah merupakan cara di mana hanya Anda lah yang dapat menanamkan tautan ke berbagai website yang dapat menanam alamat atau URL website tanpa harus menyertakan backlink kembali menuju website tersebut. Berikut ini adalah beberapa teknik one way backlink yang biasa digunakan:

1. Blog comment.

Dengan cara yang satu ini, Anda bisa menyertakan alamat website yang Anda optimasi pada masing-masing kolom komentar sebuah blog yang disesuaikan dengan anchor text yang sedang dioptimasi.

2. Signature forum.

Pada beberapa forum, Anda bisa temukan signature yang akan muncul atau terpasang setiap kali Anda membuat atau mengirim sebuah pos. Nah, Anda dapat manfaatkan fitur tersebut untuk mendapatkan one way backlink untuk website yang tengah Anda optimasi.

3. Social bookmark.

Cara yang satu ini memanfaatkan website di mana Anda bisa mengirimkan website yang sedang Anda optimasi untuk dijadikan “Bookmark”.

Reciprocal Backlink

Sedangkan berikut ini adalah contoh dari reciprocal backlink alias backlink dua arah:

1. Direktori submit.

Ada berbagai website yang melakukan klasifikasi beragam website ke dalam bermacam-macam kategori, jadi Anda bisa meletakkan alamat situs website yang sedang Anda optimasi di sana. Akan tetapi, website yang melakukan pengkategorian tersebut akan mengharuskan Anda untuk memasang tautan, banner, atau backlink yang mengarah ke website tersebut pada website Anda.

2. Bertukar link.

Cara yang satu ini biasanya dilakukan oleh para blogger yang tergabung di dalam sebuah komunitas. Mereka saling bertukar tautan untuk mendapatkan backlink.

Pentingnya Backlink

Nah Salah satu pentingnya backlink untuk SEO adalah untuk mewakili vote of confidence satu situs ke situs lain. Maksudnya, backlink ke website yang sedang Anda optimasi merupakan sinyal kepada mesin pencari bahwa website lain memberikan jaminan kualitas dan relevansi konten website Anda. Dan jika semakin banyak website yang memasang tautan menuju website yang Anda optimasi, maka search engine pun bisa membuat kesimpulan bahwa konten tersebut memang layak untuk ditampilkan pada halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci yang berhubungan.

Karena backlink memberikan manfaat positif pada peringkat sebuah website, terutama terkait dengan visibilitas pencarian, maka Anda perlu membuat backlink menggunakan anchor text yang relevan. Anchor text merupakan teks yang dapat terlihat dan di klik pada hyperlink.

Pada pakar menyatakan bahwa anchor text adalah faktor yang mempengaruhi Search Engine Ranking Point (SERP). Maksudnya, mesin pencari akan melakukan penilaian soal akurasi informasi antara sebuah link dengan anchor text yang digunakan. 

0 komentar:

Posting Komentar